AMANAH DANRAMIL 0807/13 KAUMAN DALAM UPACARA BENDERA DI SMAN 1 KAUMAN

19 September 2022
AMANAH DANRAMIL 0807/13 KAUMAN DALAM UPACARA BENDERA DI SMAN 1 KAUMAN

Pada hari Senin tanggal 19 September 2022 telah dilaksanakan upacara Bendera. Upacara yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin tersebut tampak tertib dan lancar. Kali ini, bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Danramil 0807/13 Kauman Kapten Inf Pamuji mengusung tema "Wawasan Kebangsaan" . Beliau menyampaikan mengenai pentingnya dasar negara dalam suatu negara itu sendiri. Dasar negara merupakan filsafat negara yang berkedudukan sebagai sumber dari segala sumber hukum atau sumber dari tata tertib hukum dalam negaraAmanah yang disampaikan beliau sangat penting bagi siswa-siswi SMAN 1 Kauman untuk mengubah cara pandang siswa dalam berbangsa dan bernegara.

 

 

 

Di lingkup sekolah, siswa -siswi harus menggunakan Pancasila sebagai dasar negara dalam menanamkan nilai-nilai Kebangsaan sekaligus memupuk jiwa Nasionalisme mereka. Diantaranya, siswa-siswi dapat meningkatkan kedisiplinan diri dan tetap bersemangat dalam menggapai cita-cita. Dalam kesempatan ini, Kapten Inf Pamuji juga memberikan apresiasi yang baik kepada seluruh Petugas Upacara yang telah melaksanakan tugas dengan baik sekaligus memberikan masukan agar Upacara berikutnya dapat berlangsung lebih baik lagi.