KEGIATAN DONOR DARAH SUKARELA SISWA-SISWI SMAN 1 KAUMAN

07 September 2022
KEGIATAN DONOR DARAH SUKARELA SISWA-SISWI SMAN 1 KAUMAN

Kegiatan donor darah adalah proses pengambilan darah dari seseorang secara sukarela untuk disimpan di bank darah sebagai stok darah untuk kemudian digunakan untuk transfusi darah. Terdapat dua jenis donor darah, yaitu donor darah pengganti, dan donor darah langsung. Hari selasa tanggal 6 September 2022 telah dilaksanakan Kegiatan Donor Darah bertempat di UKS SMAN 1 Kauman. Kegiatan ini didukung oleh petugas PMII dan anggota PMR SMAN 1 Kauman.

 

 

 

Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum dan sesudah mendonor darah:

  1. Tidur minimal 4 jam sebelum menyumbang.
  2. Makanlah 3 - 4 jam sebelum menyumbangkan darah. jangan menyumbangkan darah dengan perut kosong.
  3. Minum lebih banyak dari biasanya pada hari menyumbangkankan darah (paling sedikit 3 gelas)
  4. Setelah menyumbang beristirahat paling sedikit 10 menit sambil menikmati makanan penyumbang, sebelum kembali beraktivitas.
  5. Kembali bekerja setelah menyumbangkan darah, karena tidak berbahaya untuk kesehatan.
  6. Untuk menghindari bengkak di lokasi bekas jarum, hindari mengangkat benda berat selama 12 jam.
  7. Banyak minum sampai 72 jam ke depan untuk mengembalikan stamina dan pulih

 

 

Antusiasme siswa-siswi untuk mendonorkan darah mereka cukup tinggi, mengingat manfaat donor darah bagi pendonor itu sangat baik untuk kesehatan diantaranya membantu menjaga Kesehatan jantung dan meningkatkan produksi sel darah merah. Selain itu donor darah sangat berarti untuk kemanusiaan dan keselamatan orang yang membutuhkan.