Maulid Nabi Muhammad adalah peringatan hari lahir Nabi Muhammad, yang di Indonesia perayaannya jatuh pada setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah. Kata maulid atau milad dalam bahasa Arab berarti hari lahir. Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad wafat. Secara subtansi, peringatan ini adalah ekspresi kegembiraan dan penghormatan kepada Nabi Muhammad.
Perayaan Maulid Nabi Muhammad 1444H jatuh pada tanggal 8 Oktober 2022, namun warga SMAN 1 Kauman merayakannya pada hari Kamis dan Jumat tanggal 13 dan 14 Oktober 2022. Perayaan Maulid tersebut diisi dengan serangkaian kegiatan yang diawali dengan Pembukaan, dilanjut dengan kegiatan lomba - lomba antara lain lomba cerdas cermat, lomba kaligrafi, dan lomba sholawat. Pada hari kedua dialnjut dengan lomba Tumpeng dan Tausiyah dari narasumber.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Guru, staf TU dan siswa-sisiwi SMAN 1 Kauman. Semoga kegiatan ini menjadi sarana dan ajang siswa-siswi dalam menyalurkan kreatifitasnya menjadi produk yang bernilai positif dan menjalin silaturahmi antar warga sekolah.