Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Tulungagung ke- 817, Pemerintah Kabupaten Tulungagung melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menyelenggarakan Pawai Budaya Tahun 2022. Pawai budaya dari kelompok SMP dan SMA/SMK ini dilaksanakan pada hari Senin tanggal 7 November 2022. Ketua Pelaksanaan Kegiatan Pawai Budaya Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung Drs. Bambang Ernawan, M.Pd menyampaikan dengan tema “Aku Cinta Budayaku” tema tersebut merupakan wahana edukasi kepada para pelajar dan masyarakat.
SMAN 1 Kauman turut serta memeriahkan pawai budaya tersebut dengan menampilkan pakaian adat dari beberapa wilayah Indonesia. SMAN 1 Kauman mengusung tema pakaian adat dari Batak, Padang, Lampung dan Bangka Belitung. Baik peserta pawai maupun penonton yang didominasi pelajar dan masyarakat umum tampak antusias. Mengingat kegiatan ini baru pertama kali diadakan setelah kurang lenih 2 tahun lamanya terhambat pandemi Covid-19. Dari data peserta, Festival Pawai Budaya tingkat SMP dan SMA ini diramaikan kontingen dari 8 SMP di Tulungagung dan 4 SMA/SMK di Tulungagung.
Kegiatan pawai budaya kontingen SMP dan SMA kemarin cukup tertib meskipun sempat dikhawatirkan terjadi lonjakan pengunjung seperti di hari Minggu. Sebelumnya tanggal 6 November 2022 (minggu) juga dilaksanakan pawai budaya dari TK dan SD. Karena bertepatan dengan hari libur menyebabkan penonton lebih membludak. Pemberangkatan kontingen peserta Festival Pawai Budaya dimulai dari halaman Kantor Bupati Tulungagung dan finish di Pendopo Tulungagung. Tampak sambutan dari warga masyarakat Tulungagung dengan diselenggarakannya Festival Pawai Budaya ini, penonton memadati sepanjang jalan utama dari tempat pemberangkatan nya hingga finish di pendopo.