Dalam rangka memperingati hari kesaktian Pancasila , SMAN 1 Kauman Tulungagung menggelar upacara pada hari Selasa, 1 Oktober 2024 di lapangan sekolah. Pembina upacara adalah Ibu Siswati, S.Pd, M.Pd dengan dihadiri oleh seluruh guru, staf karyawan dan siswa siswi SMAN 1 Kauman Tulungagung.
Dalam upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila ini dibacakan ikrar Kesaktian Pancasila tahun 2024, dalam ikrar tersebut menegaskan kita agar membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Ibu Siswati, S.Pd, M.Pd selaku Pembina upacara dalam amanatnya beliau berpesan kepada siswa-siswi untuk terus belajar dengan senantiasa menerapkan profil pelajar Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat maupun di lingkup sekolah, tak sampai disitu Pembina upacara juga memberikan contoh pengamalan sila-sila dalam Pancasila di lingkungan sekolah agar siswa-siswi juga dapat menerapkan Pancasila di lingkungan sekolah sehingga muncul rasa rukun antar sesama.